Meskipun Garam Merupakan Bahan Pelengkap Masakan Tapi Siapa Sangka Mempunyai Manfaat Untuk Kulit Wajah


Nasehatbunda.com - Garam merupakan bumbu yang sering digunakan untuk masakan. Meskipun pada masa sekarang orang – orang mulai menyadari bahaya garam bagi tubuh jika digunakan atau dikonsumsi terlalu banyak, namun garam tetaplah merupakan bahan yang bermanfaat untuk digunakan pada perawatan kecantikan. Manfaat garam untuk kulit sangat berguna bagi wanita yang ingin merawat kecantikannya secara alami. Garam atau khususnya air garam yang didapatkan langsung dari air laut maupun mencampur air dengan garam bisa digunakan untuk perawatan kecantikan.

Tentu saja siapa yang menyangka bahwa air garam bisa mempunyai manfaat untuk kecantikan? Merawat kulit menggunakan garam juga termasuk aman dan tidak perlu mengeluarkan biaya yang cukup besar. Jadi Bunda juga tidak perlu menggunakan perawatan yang berbiaya terlalu besar dan mengandung resiko, seperti perawatan dengan menggunakan bahan kimia yang banyak terdapat di dalam kandungan produk – produk kecantikan.


Manfaat Air Garam Untuk Kulit
Sebenarnya apa sajakah kegunaan atau manfaat air garam untuk kulit yang dapat berguna untuk perawatan kecantikan, mari Bunda simak pembahasannya berikut ini:

1. Facial Toner
Tidak perlu menggunakan toner wajahdari bahan kimia jika ternyata air garam pun mampu menjadi toner wajah yang sangat efektif untuk membersihkan wajah. Salah satu manfaat membersihkan wajah dengan air garam yakni mengurangi kelebihan minyak di wajah, dengan demikian mengurangi resiko wajah berjerawat dan berkomedo. Air garam mengandung formula yang dapat melenyapkan minyak di kulit. Gunakan air garam untuk mencuci wajah secara teratur, dengan demikian dapat menjadikan wajah terbebas dari masalah kulit berminyak dan komedo. Bahan lain yang juga bisa digunakan sebagai toner wajah yakni manfaat air teh untuk wajah dan manfaat air beras untuk kulit.

2. Mengatasi Jerawat
Jerawat merupakan salah satu masalah kulit yang paling ditakuti para wanita. Garam merupakan salah satu bahan yang dapat digunakan untuk merawat masalah jerawat di kulit. Air garam biasanya digunakan untuk menghilangkan jerawat karena garam memiliki sulfur dan potasium, selain itu air garam juga dapat membersihkan kotoran pada wajah yang menjadi penyebab jerawat. Cara menggunakan garam untuk mengatasi jerawat sebagai berikut ini :
  • Siapkan seperempat sendok garam dan campurkan dengan segelas air hangat
  • Celupkan kapas ke dalamnya
  • Tempelkan kapas pada wajah yang berjerawat, biarkan sekitar dua menit.
  • Garam akan mengurangi bengkak dan radang pada jerawat.
3. Uap Wajah
Pori - pori wajah yang tersumbat seringkali menjadi salah satu penyebab jerawat dan komedo. Untuk mengurangi resiko munculnya jerawat dan komedo, sesekali wajah harus diuap dengan menggunakan air hangat untuk wajah yang dicampur garam agar pori - pori terbuka dan mudah untuk dibersihkan. Menguapi wajah dengan air garam akan membuka pori - pori wajah, menghilangkan komedo putih di hidung dan menghilangkan komedo yang membandel. Cara menggunakan garam untuk uap wajah sangatlah mudah, campur garam dalam air mendidih dan biarkan uapnya mengenai wajah Bunda. Bisa juga dengan menempelkan handuk yang sudah dicelup ke dalam air garam panas ke wajah. Biarkan selama 15 menit dan bilas wajah dengan air dingin.

4. Mengelupas Sel Kulit Mati
Wajah yang kusam tidak enak untuk dilihat dan terkesan kuyu. Air garam bisa membantu mengatasi masalah wajah yang kusam. Cara mengatasi wajah kusam yakni dengan pijat wajah menggunakan air garam. Pijat wajah Bunda menggunakan air garam dan minyak zaitun. Perawatan ini akan membuat kulit menjadi lebih lembut, kenyal dan bersinar alami, karena memijat wajah dengan air garam serta minyak zaitun memberi manfaat eksfoliasi wajah yang bisa meluruhkan sel kulit mati kepada kulit wajah. Lakukan perawatan ini secara rutin, maka keriput dan garis halus pada wajah juga akan menghilang.

5. Detosifikasi
Air garam mampu membantu melenyapkan semua racun yang ada pada kulit wajah dan tubuh Bunda. Untuk kulit tubuh, campurkan garam ke dalam air mandi yang hangat dan jika ada bath tub, berendamlah selama beberapa menit saja di dalam air mandi yang telah dicampur garam. Sedangkan untuk kulit wajah, Bunda cukup mencuci wajah dengan air garam dan biarkan beberapa manit. Air garam akan membantu menghilangkan racun - racun yang ada pada kulit wajah.

6. Menghilangkan Kantung Mata
Mata bengkak atau berkantung tentunya mengganggu penampilan karena Bunda selalu terlihat mengantuk atau habis menangis. Selain itu juga membuat wajah Bunda tidak segar dan terlihat lebih tua. Air garam juga dapat bermanfaat sebagai perawatan bagi mata yang berkantung atau bengkak dengan menghilangkan kantung mata dalam tiga hari dan menghilangkan kantung mata yang kendur. Dalam hal ini garam juga memiliki manfaat yang sama dengan manfaat mentimun untuk kulit disekitar mata. Kompres disekitar mata dengan air yang dicampur dengan garam selama beberapa menit untuk meredakan mata bengkak dan berkantung.

7. Relaksasi
Kesibukan sehari - hari dan tubuh yang sering terpapar polusi juga dapat membuat kulit menjadi stres karena ketegangan otot - toto di sekitar kulit tersebut. Kulit yang mengalami stres perlu diberikan perawatan untuk merelaksasi otot di bawahnya. Manfaat relaksasi untuk kulit yang stres juga bisa didapatkan dari air garam. Caranya cukup mudah mencuci wajah dengan air garam hangat sebelum tidur dan bilas dengan air dingin. Kulit akan menjadi bebas stres dan makin cerah bersinar berkat efek relaksasi dari air garam tersebut.

8. Mencegah dan Menghilangkan Komedo
Komedo merupakan salah satu masalah kulit yang sangat mengganggu dan membuat para wanita sebal karena kulit mulus menjadi bernoda. Komedo yang banyak tampak di sekitar hidung yang berwarna kehitaman memang akan tampak jelas jika dilihat dari dekat. Air garam bermanfaat untuk mencegah munculnya komedo dan menghilangkannya. Cara menggunakan air garam untuk merawat masalah komedo di wajah cukup mudah dengan menggunakannya untuk mencuci wajah.

9. Mengatasi Kulit Berminyak
Bagi wanita yang mempunyai kulit berminyak, memakai make up jadi agak sulit. Minyak dapat membuat make up cepat luntur. Selain itu juga ada masalah wajah yang mengkilap dan harus sering memakai kertas minyak untuk menyerapnya agar wajah tidak kusam. Air garam mampu digunakan untuk menyeimbangkan kadar minyak di wajah berkat kandungan zinc didalamnya. Gunakan garam yang dilarutkan dalam air untuk mencuci wajah Bunda. Cara itu sudah cukup untuk cara merawat kulit berminyak yang dapat mencegah wajah menjadi berminyak berlebihan.

10. Menghilangkan Tanda Penuaan
Kulit yang keriput sebelum waktunya membuat Bunda mencari cara mencegah penuaan dini yang manjur , karena tentu Bunda tidak ingin tampak tua sebelum waktunya. Salah satu cara untuk mengatasi penyebab kulit keriput di usia muda yakni dengan menggunakan air garam, baik untuk mencuci muka maupun digunakan dalam air mandi Bunda. Rutin menggunakan air garam dalam perawatan kecantikan bisa menjadi cara mencegah penuaan dini pada kulit wajah dan tubuh Bunda.

Itulah beberapa manfaat air garam untuk kulit wajah. semoga bermanfaat 

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "Meskipun Garam Merupakan Bahan Pelengkap Masakan Tapi Siapa Sangka Mempunyai Manfaat Untuk Kulit Wajah"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel